Loading...

Mengenal Lebih Dekat: Makoto Shinkai (Rajanya Anime Galau dengan Grafik yang Memukau)

Masih ingatkah teman-teman dengan anime 5 Cm per Seconds, The Voices of Distance Star, Hoshi ou kodomo?


Masih ingatkah teman-teman dengan anime 5 Cm per Seconds, The Voices of Distance Star, Hoshi ou kodomo?
Yup, judul-dudul tadi pasti tidak asing bagi para pecinta anime galau yang kerap membuat sebagian penonton seperti sedang mengiris bawang merah. Menitikkan air mata gitu. Makoto Shinkai adalah tersangka dalam anime-anime tersebut. Selain mensutradarai, beliau juga sebagai ide desain sekaligus ikut terjun langsung pada pengerjaan grafik-grafik ilustrator animenya. Maka dari itu, anime-anime garapannya memiliki gaya tersendiri yang tidak ada dalam anime lain. Yang paling menonjol adalah kesan dari art-nya yang lembut, super sangat detail, colorful dan memanjakan mata tersebut benar-benar memberikan suatu pengalaman baru dalam menikmati film anime.
Oke, yang akan saya bahas kali ini bukan biografi beliau. Biarlah beliau hidup sesuai keinginannya. Yang akan saya bahas kali ini adalah anime & video garapannya dari yang pertama kali hingga anime galau terbaru yang baru saja tayang april 2013 lalu. Dari beberapa judul yang beliau garap. 5 diantaranya adalah anime berdurasi panjang, sisanya adalah hanya short film dan Video klip saja. Berikut adalah 5 anime diantaranya.

The Voices of a Distance Star

Anime berdurasi 25menit ini memulai perjalanan beliau dalam menggunakan konsep cerita Galau. Berceritakan sepasang sejoli Mikako dan Noboru. Kemesraan mereka harus kandas karena mikako direkrut oleh armada luar angkasa untuk berperang dengan menggunakan robot sejenis mecha gitu melawan alien-alien yang disebut Tarsian dalam cerita tersebut. Sedangkan sang cowo tetap tinggal dibumi. Karena si cewe berada di luar angkasa, jadi mereka hanya bisa berkomunikasi dengan saling mengirim email (Asumsikan saja kalau operator tersebut mempunyai jaringan BTS di tiap planet begitu). Tetapi karena saking jauhnya sampai diluar tata surya kita, lama pengiriman email tersebut memerlukan waktu setahun, 8 tahun, bahkan yang terakhir 32 tahun biar bisa nyampe bumi. Endingnya, cewe nya masi seumuran SMP, sedangkan si cowo sudah menginjak dewasa dan saya herannya masih aja nunggun cewenya walaupun cowonya sudah tahu kalau cewenya tidak akan kembali sampai seumur hidupnya. Saya gak bisa bayangin kalau itu terjadi pada saya... T_T

The Place Promised in Our Early Days
Anime Galau selanjutnya nih. Sebelumnya, coba dibayangkan dulu. Bagaimana kalo kalian punya pacar atau sahabat yang kamu sukai, lalu kamu membuat janji antara kamu dan dia untuk masa depan seperti “kelak kalau aku sudah besar aku akan begini bersama kamu” dan saat janji itu tinggal sedikit lagi tercapai, tiba-tiba dia menghilang begitu saja?Bagitulah inti cerita dari anime ini. Anime berdurasi 90 Menit ini berlatarkan Jepang pada era 90-an dimana dalam cerita terjadi perang dunia ke II (Penulis agak bingung, anime ini menggunakan latar pada jaman apa, PDII terjadi pada tahu 50-an sedanngkan di cerita dikatakan tahun 90-an CMIIW). Anime ini dibagi dalam 3 plot. Yang pertama adalah proses janjian yang saya sebutkan diatas tadi antara Takuya, Hiroki dengan Sayuri, dan tiba-tiba Sayuri menghilang begitu saja. Plot kedua berceritakan tentang 3 tahun kemudian dari menghilangnya Sayuri. Plot terakhir yaitu klimaksnya yaitu menemukan Sayuri, dan disinilah para penonton bisa nangis bombay gitu. Pokoknya anime ini adalah anime yang paling tepat kalau teman ingin menggalau.

5 Centimeter Per Second
The best of anime galau hasil dari garapan Makoto Shinkai. Menceritakan Tohno Takaki yang menyukai Shinohara Akari begitu juga sebaliknya semenjak SD, SMP dan kisah cinta mereka harus berakhir dimasa SMA karena mereka berdua sama-sama pindah rumah karena tuntutan kerja orang tuanya.
Mas Takaki merasa galau dan hampa karena tidak ada Akari disampingnya karena biasanya semasa SMP dan SD, dialah satu-satunya teman terbaiknya. Sampai suatu saat ada kesempatan untuk bertemu dengannya, walaupun badai salju menghadang, dinginnya malam menusuk, jauhnya ruang dan waktu, akhirnya mereka bertemu kembali dan bermesra-mesraan meskipun hanya semalam.Ending yang paling membuat galau adalah dimana si cowo masih menantikan cewenya bahkan sampai dia menginjak dewasa dan bahkan dia sampai berhenti bekerja karena beberapa hal, ehhh... si cewenya malah sudah tunangan dengan cowo lain. Bagaimana enggak nusuk banget di hati penontonnya coba?Selain jalan cerita yang sangat tajam, serta ending yang bisa dibilang kematian bagi tokoh utamanya. Semuanya itu didukung dengak kualitas visual yang sangat luar biasa, serta lagu soundtracknya yang walaupun hanya arasement piano saja, tapi sudah sangat mengena di hati.

Children who Chase Lost Voices
Berceritakan tentang Asuna Watase yang bertemu dengan kakak beraadik Shun & Shin yang ternyata mereka adalah penghuni dari dua dunia yang berbeda. Dunia agartha namanya.Lalu awal konflik saat guru dari Asuna, Ryuuji Morisaki mengetahui bahwa Asuna mempunyai koneksi untuk dapat mengakses dunia Agartha tersebut. Dan akhirnya, tibalah mereka di negeri Agartha. Asuna dan Morisaki-sensei berpetualang untuk mencari "Gerbang Hidup dan Mati" untuk mendapatkan kristal yang bisa menghidupkan kembali istri Morisaki-sensei.

Kotonoha No Niwa (The Garden of Words)

Anime Galau yang baru saja dirilis pada April 2013 Lalu. Menceritakan Akizuki Takao, Seorang pelajar sekaligus tambah-tambah sebagai pengerajin sepatu yang kebetulan sedang galau mengenai masa depannya. Bingung gitu Kuliahnya siapa yang membiayai karena dia berada pada kaluarga yang kurang mampu. Saat itu dia sedang bolos sekolah dan pergi ke sebuah taman untuk menggambar desain-desain sepatu. Suatu ketika dia bertemu seorang gadis misterius yang tak lain adalah gurunya sendiri yang depresi karena diperlakukan tidak baik oleh muridnya. Jadi sama-sama bolos gitu. Karena mereka setiap pagi selalu membolos dan berada pada tempat yang sama akhirnya merekapun cinta lokasi gitu. Dan cerita diakhiri saat ibu guru tersebut pindah menuju kampung halamannya.
Secara keseluruhan, memang ada sedikit perbedaan dibagian penceritaannya, tidak begitu menonjol dan tidak tajam seperti anime-anime buatan beliau sebelumnya. Jadi, ya... biasa saja gitu. Tetapi yang sangat mencolok adalah desain visual art nya yang sangat berbeda dan tingkat realistisnya yang saya bisa bilang mendekati sempurna dan belum ada anime lain yang seperti ini. jadi kalau bisa saya simpulkan pada anime ini adalah, beliau ingin menonjolkan dari segi visual artnya daripada pesan cerita yang ingin disampaikannya.

CONCLUTION

Selain anime yang sangat cetar membahana seperti diatas, beliau juga menerima beberapa pekerjaan seperti iklan dan lainnya. tetapi yang membuatnya sangat berbeda adalah keahlian Makoto Shinkai dalam membuat sesuatu lebih berarti dan berwarnalah yang membuat seluruh garapannya menjadi mengena bagi para penontonnya.
Tidak percaya? berikut adalah Iklan-iklan garapan Makoto Shinkai.



"mirip iklan properti gitu seperti Ag*ng Podo*oro Gro*p gitu"
Movies 6903675534641836745

Posting Komentar

emo-but-icon

Beranda item

[EVENT] Doki Doki Festival

[EVENT] COSGRAPH 2014

Sosmed-Arena

UTAINDO


Gabung dengan Kami

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *