Loading...

J-Music Lab : Satu Event Keren Lagi

Ketertarikan tentang budaya Jepang sedang meningkat di Asia Tenggara khususnya di Indonesia. Dibuktikan dengan Indonesia sebaga...






Ketertarikan tentang budaya Jepang sedang meningkat di Asia Tenggara khususnya di Indonesia. Dibuktikan dengan Indonesia sebagai host event yang baru-baru ini kelar,  Anime Festival Asia (AFA) Event budaya jepang terbesar di asia yang diselenggarakan dari tanggal 6 September – 8 September lalu. Kali ini, bakalan ada event yang gak kalah ajib nih, Di Indonesia juga. Yaitu J-Music Lab, Pagelaran Japanese music yang dikemas dalam beberapa acara-acara keren. J-Music Lab Diselenggarakan selama SEBULAN full wooohoo. Yakni dari tanggal 15 November 2013 sampai 15 Desember 2013. Oiya tempatnya di “The Only One Club” f(x) Shopping Mall Sudirman lantai 5, Jakarta.

Event yang di sponsori oleh Recording Industry Associatuon of Japan Content (RIAJ), bekerja sama dengan Foundation for Promotion of Music Industry and Culture (PROMIC) dan PT.Sony Music Entertainment Indonesia tujuan sebenarnya  untuk lebih, bersaing dengan pasar Indonesia untuk menjual macam-macam CD dan DVD music Jepang dan barang lainya plus memperkenalkan tentang Japanese Music ke kita-kita yang sudah ane bilang diatas, yang dikemas dalam event-event keren. Ini nih kira-kira rangkaian acaranya:
1.       Pembukaan Konferensi pers
2.       Live perform dari artis-artis jepang setiap malam minggu
3.       Event japan DJ
4.       Jual CD DVD J-Music
5.       Event-event tentang Japanese Music

Kira-kira yang paling keren yang mana ya ? Nomor 1 kah ? haha. Bakalan ada 6 artis jepang yang bakal meramaikan panggung J-Music Lab setiap minggunya. Siapa aja ya ??

1.       Kaname Kawabata


Kaname Kawabata adalah penyanyi sekaligus member dari duo maut Chemistry. Sekarang ia lagi mencoba  solo dengan single-singlenya. Performnya di Jakarta nanti merupakan performnya setelah di Thailand. Kaname Kawabata akan tampil di pekan pertama pada tanggal 15 November & 16 November  nanti.

2.       Amiaya




Amiaya, dua saudari kembar ( AMI & AYA hihi) bakalan tampil di J-Music Lab di pekan pertama tanggal 15 dan 16 november juga uhuy.

3.       Moumoon



Japanese pop dengan dua member, Yuka sebagai vocalist dan Kosuke Masaki sebagai Komposer. Moumoon sendiri diambil dari dua kata, yaitu Mou (Perancis : lembut) dan Moon (bulan). Jadi bulan lembut deh haha. Duo ini akan main di pekan kedua tanggal 23 November.

4.       Dempagumi.Inc



Dempagumi.Inc, grup yang berasal dari Jepang ini akan siap mengguncang stage. Ini merupakan konser ke tiga nya di Jakarta lo. Beranggotakan 6 gadis-gadis otaku akan tampil di pekan ketiga tanggal 30 November. Yahut!

5.       TarO and JirO



Kakak beradik TarO (Si Kakak) dan JirO ( Si adik ) siap meramaikan. Dengan 2 gitar akustik, 2 vokalis dan 1 kick drum sudah cukup untuk  menggoyang panggung. TarO dan JirO akan tampil pada pekan ke empat tanggal 7 Desember.

6.       Eir Aoi



Wah, kayaknya udah gak asing nih sama yang satu ini. Penyanyi theme song dari berbagai macam anime, seperti Fate/Zero, Sword Art Online dan yang terbaru Kill la Kill bakalan tampil yang kedua kalinya di Jakarta, dimana penampilan sebelumnya dalam AFA 2013 lalu. Secara makin menjamurnya kecintaan masyarakat terhadap anime, Eir Aoi bakalan disambut hangat oleh para fans dan anime lovers. Eir Aoi akan tampi di pekan ke 5 pada tanggal 14 Desember. Nice dah.

7.       AiU RATNA



Selain itu bakalan ada juga  AiU RATNA. Yak, Vokalis Ex-Garasi ini adalah Official Supporter dari acara ini.


Wuih bakalan ramai ya. Yak sekian dulu buat posting ini, semoga bermanfaat. Salam Damai.



Credit to :

Project 3833619312127443626

Posting Komentar

  1. Dear admin,,

    mau tanya,, untuk Aiu Ratna tampilnya kapan ya?

    makasi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ane udh keliling2 nyari-nyari belum ada info juga
      ntar kalo udh ketemu pasti di post kok, tunggu aja yaaa
      sorry sebelumnya hehe

      Hapus
    2. Aiu Ratna yang nge-mc nih, kayakny dia nggk tampil, tapi kalo mau nanya2 lagi langsung aja mention di twitter @JMusiclab

      Hapus

emo-but-icon

Beranda item

[EVENT] Doki Doki Festival

[EVENT] COSGRAPH 2014

Sosmed-Arena

UTAINDO


Gabung dengan Kami

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *